Siapa yang tidak kenal dengan perusahaan elektronik Sony? Produksi elektroniknya yang tidak terhitung itu menjadi andalan produsen elektronik terbesar di dunia ini. Tidak hanya di bidang elektronik, perusahaan yang berpusat di negeri matahari terbit yaitu Jepang ini juga sukses di bidang yang lain termasuk bidang film dan music. Sony juga sangat sukses di bidang video games.
Salah satunya yang menjadi fenomenal yaitu Playstation. playstation dikenal menjadi sebuah demam baru untuk para gamers mania. Bahkan yang awalnya bukan gamers bisa tertular demam Play Station ini.
Yang paling pertama diluncurkan adalah Play Station. Pertama kali diproduksi oleh Sony sekitar tahun 1990. PlayStation diluncurkan perdana di Jepang pada 3 Desember 1994, di Amerika Serikat 9 September 1995 dan Eropa 29 September 1995
Sony meluncurkan generasi selanjutnya dari Play Station yaitu PSOne. Tidak ada perbedaan dengan Play Station. Hanya berbeda pada bentuknya saja. PSOne lebih kecil dibandingkan dengan Play Station, tetapi tidak ada system yang dikembangkan dari kedua jenis itu.
Setelah PSOne, pada tahun 2000 Sony meluncurkan Play Station 2. Untuk Play Station 2 ini, Sony sudah banyak meningkatkan system dari video games sebelumnya. Pada Play Station 2 sudah ada pembaca DVD,memori 32 MB, Grafik dengan kecepatan 147 MHz,suara dan system lain yang banyak dikembangkan. Tetapi, sedikit mengejutkan bahwa penjualan Play Station 2 tidak semeriah Play Station 1.
Setelah meluncurkan Play Station 2, Sony meluncurkan PSP (Play Station Portable). Yaitu sebuah game konsol dalam bentuk yang dapat di genggam tangan (handheld). Peluncuran resmi PSP di Jepang dilakukan pada 12 Desember 2004, di Amerika Utara pada 24 Maret 2005, di daerah Asia pada Mei 2005 dan di Eropa pada akhir 2005. PSP merupakan semacam platform hiburan dan diposisikan untuk memainkan permainan video, film dan musik, serta menampilkan foto digital. PSP merupakan konsol permainan pertama yang menggunalan Universal Media Disc (UMD) sebagai media penyimpanannya melainkan menggunakan cartridge ROM solid yang konvensional. UMD memiliki ukuran fisik yang lebih kecil daripada CD biasa namun berkapasitas lebih besar hingga 1,8 GB. Tetapi PSP rupanya kalah bersaing dengan saingannya yaitu Nintendo DS.
Selanjutnya pada tahun 2006 Sony meluncurkan Play Station 3. Pada Play Station 3 ini, bisa dikatakan bahwa Sony benar – benar meng-upgrade besar besaran system dari system di Play Station sebelumnya. Teknologi terbaru yang digunakan adalah cell processor-nya, tipe prosesor yang benar-benar dioptimalkan untuk melakukan operasifloating point. Berbeda dengan prosesor desktop pada umumnya, kemampuan cell processor PlayStation 3 untuk melakukan operasifloating point sangat baik. Kemampuan cell processor untuk melakukan operasi floating point sangat baik karena cell processor merupakan arsitektur vector processor. Bahkan prosesor yang digunakan pada PlayStation 3 ini merupakan prosesor yang tercanggih saat ini. PlayStation 3 memiliki browser Internet yang dapat diakses dari menu XMB. PlayStation 3, tidak seperti PSP, dapat melakukan multitasking, seperti mendengarkan lagu sambil mengakses internet. XMB PlayStation 3 dapat memainkan beberapa format file musik, foto, dan video.Dan masih banyak kehebatan PS 3 lainnya. Namun sepertinya penjualan PS 3 juga tidak semeriah yang diperkirakan. Dikarenakan harganya yang mahal sehingga tidak semua kalangan mampu membelinya. Di Indonesia saja, harganya mencapai +- Rp. 7.000.000,00. Sehingga harus pikir pikir terlebih dahulu sebelum membelinya.
Yang paling terbaru dari produk video games Sony ialah Play Station Phone. Yang akan diluncurkan pada bulan Maret 2011 nanti. Dimana kali ini kita dapat bermain Play Station dalam bentuk handphone yang bertipe Android ini. Perangkat pendukungnya ialah Qualcomm MSM8655 1GHz (chip yang sama dengan yang ditemukan di G2, tetapi lebih cepat 200MHz), RAM 512MB, ROM 1GB, dan layar dalam kisaran 3,7 sampai 4, 1 inci . selain itu juga play station phone ini menggunakan multi touch. Tetapi, belum dilucurkan banyak isu yang mengatakan bahwa akan tidak nyaman ketika dimainkan karena bentuknya yang kecil itu. Namun, kita tunggu saja pada bulan Maret 2011 nanti. Apakah Play Station generasi baru ini dapat mengikuti langkah generasi sebelumnya atau bahkan bisa lebih sukses lagi.
cr :
http://www.engadget.com/2010/10/26/the-playstation-phone/ , wikipedia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar